kontak2

Ada beberapa pertanyaan dari temen-temen yang kerja di kapal, kenapa kapten kabin selalu berada di sisi kanan ? kadang temen-temen mau tanya juga malu atau takut, sungkan dan lain sebagainya. Nah untuk itu pada artikel kami kali ini, kami mau bahas tentang mitos atau pertanyaan tersebut, biar kalian bisa tidur pules. Hehe

 

Sebagai orang yang mungkin baru bekerja, atau yang memiliki pangkat yang rendah terkadang suka malu bertanya atau sungkan ataupun takut pertanyaan tersebut terlalu receh untuk dijawab. Tetapi sebenarnya kalian ga boleh gitu ya,, kalian harus banyak bertanya karena dengan banyak bertanya, pengalaman dan pengetahuan kalian akan bertambah.

 

Cuekin aja omongan miring sana dan sini, karena itu wajar di dunia pekerjaan, saling iri saling sikut. Tapi yang jelas selama kita selalu berada di jalan yang lurus dan sesuai dengan aturan perusahaan, maka jalankan aja terus. Ga perlu ragu ya.

 

KENAPA KAPTEN KABIN BERADA DI SEBELAH KANAN?

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, kami akan membagi jawabannya menjadi 2 bagian. Yaitu teori jaman dulu dan teori jaman sekarang yang lebih modern tentunya. Karena orang jaman dulu tentunya memiliki teori sendiri, sedangkan jaman sekarang teori sudah dihapuskan menjadi ilmu pasti yang dapat diterima oleh semua orang.

 

Nah yang pertama yaitu teori jaman dlu ya. Kabin kapten di sisi kanan adalah tradisi yang sudah ada sejak bertahun-tahun tetapi ada beberapa pengecualian di mana kabin kapten berada di sisi kiri. Mengesampingkan pengecualian, di masa lalu, sisi kanan dianggap lebih baik dari sisi kiri dalam segala hal, baik itu etiket bendera atau dua sistem pengawasan di masa lalu di mana staf yang lebih berpengalaman biasa berjaga di sisi kanan, sisi kanan dianggap lebih unggul dari sisi pelabuhan.

 

Kapten yang bertanggung jawab secara keseluruhan atas kapal dianggap lebih unggul dari semua awak kapal dan diberi sisi superior kapal yaitu disebelah kanan. Jadi teori ini lebih dianggap sebagai pengambilan sisi kanan adalah sisi yang dianggap lebih baik dan lebih unggul dalam segala hal.

 

Nah sedangkan di jaman modern ini, teori tersebut mulai digeser dengan peraturan-peraturan pasti yang didasari pada pengalaman pada kapten kabin kapal yang sudah senior. Jadi di jaman modern ini, keunggulan atau kebaikan suatu sisi sudah tidak diterapkan lagi.

 

Melainkan sisi kanan di jaman modern ini adalah sisi pemberian jalan kapal lain saat melintasi kapal yang ditumpangi tersebut. Hal ini sudah ditetapkan oleh peraturan kelautan yaitu ROR. Jadi saat ini kapten kabin diharapkan untuk selalu melihat sisi kanan kapal untuk mengetahui situasi lalu lintas kapal.

 

Dan kapten juga bertugas untuk mengambil tindakan yang diperlukan untuk menghindari jarak antar kapal terlalu dekat, sehingga kapal dan berpapasan pada jarak yang aman.

 

Nah itu tadi ya beberapa teori yang bisa kami jawab terkait mitos kenapa kapten kabin ini selalu berapa di sebelah kanan. Semoga artikel ini dapat menambah pengetahuan kalian semua ya guys.

 

02 Maret 2001


hubungi asmarines