kontak2

TIPS UNTUK MERAWAT TALI TAMBANG, TALI KAPAL, TALI NYLON, & TALI PP

 

 

 


Perawatan tali yang benar akan memperpanjang umur tali. Ini sangat penting karena banyak tali berhubungan langsung dengan keselamatan penguna tali tersebut.

 

  • Pastikan tali sudah diperiksa terlebih dahulu sebelum digunakan.
  • Pastikan tali dipilih sesuai dengan fungsi dan kondisi lapangan yang tepat. Ukuran tidak boleh terlalu kecil atau terlalu besar. Pastikan adanya Safety factor (umumnya 5) untuk tali yang baru, dan mungkin lebih untuk tali yang sudah berumur lebih lama.
  • Pastikan tali dibuka secara betul. Kadang ada kejadian dimana tali bias terjepit sehingga bisa merusak permukaan tali tersebut. Pastikan permukaan dimana tali dibuka tidak kasar. Permukaan yang kasar bisa merusak tali sehingga menurunkan kekuatan tali tersebut  
  • Pastikan tali disimpan di tempat yang kering dan tidak terkena sinar matahari secara langsung. Untuk beberapa tali seperti keadaan basah bisa membuat tali itu hancur. Pastikan tali disimpan di tempat yang datar dan tidak kasar.
  • Jaga kebersihan tali anda. Tidak disarankan untuk menarik tali anda di tanah atau dipermukaan yang kasar. Partikel yang mungkin menempel ditali dapat menyebabkan kekuatan tali anda berkurang. Jika tali terkena permukaan yang kotor, bisa dibersihkan sebelum disimpan.
  • Hindari keadaan dimana tali bisa terjepit. Tali yang terjepit dapat mengurangi kekuatan tali tersebut. Semakin kecil sudut antara tali dan beban semakin besar kemungkinan tali tersebut rusak.
  • Lindungi tali dari bahan yang mudah terbakar atau chemical yang bersifat korosif atu keras.
  • Hindari hentakan secara tiba2 pada tali.
hubungi asmarines