kontak2

SHACKLE KUALITAS TERBAIK

 

Selamat Pagi / Siang / Sore / Malam teman-teman semuanya, balik lagi di Artikel website kami www.asmarines.com. bagaimana kabarnya semua ? semoga sehat selalu yaa... Pada Artikel kali ini kami akan membahas tentang Shackle Kualitas Terbaik untuk digunakan pada Kebutuhan Industri baik itu Industri Angkat, Industri Pelayaran, dan juga Alat Berat.

Shackle atau biasa disebut dengan Segel, pada umumnya digunakan untuk menyambung berbagai Rigging / Sling. Dalam pemilihan Alat-Alat Rigging perlu untuk memilih Produk yang Berkualitas dan memiliki Tingkat keamanan Pakai yang tinggi. Karena untuk penggunaan Alat-Alat Rigging seperti Shackle ini biasanya digunakan untuk Pemakaian yang Beresiko tinggi.

Kami memperkenalkan salah satu Brand yang menjadi Produsen Alat-Alat Rigging terbaik di Dunia yaitu Crosby Group. Sebuah Perusahaan yang berasal dari USA, Karena Kualitas dan Keunggulan dari Produk Crosby, sebagian besar Perusahaan yang bergerak di bidang Pengangkatan, Pertambangan, Oil & Gas menggunakan Produk Crosby untuk menjamin Keselamatan di Tempat Kerja mereka.

Shackle Crosby memiliki berbagai macam Tipe yang di Produksi berdasarkan kebutuhan dan fungsinya masing-masing. Tapi, sebelum membahas Tipe-Tipe dari Shackle Crosby kalian bisa langsung Lihat Video Pembahasan kami di Channel Youtube Asmarines (Asmarines) mengenai Produk Crosby. Jangan lupa untuk Like, Share Videonya ke Temen-Temen lainnya, dan Subscribe Channel Youtube kami agar kalian mendapatkan Update-Update Video yang lainnya.

TIPE-TIPE SHACKLE CROSBY YANG UMUM DIGUNAKAN :

-  Tipe G209

Shackle Crosby G209

Shackle Omega Crosby tipe G-209 ini bodinya atau badannya terbuat dari baja karbon yang ditempa yang sifatnya sangat kuat, keras dan memiliki nilai breaking load yang tinggi dan pemutar skrup atau pinnya yang terbuat dair Alloy sehingga membuatnya semakin kokoh, jadi anda tidak perlu ragu untuk menggunakan shackle tipe ini untuk kebutuhan lifting dan towing anda.

Jenis pin pengunci dari Shackle ini disebut dengan jenis screw pin. Bentuk pin pengunci ini dirancang dengna pemutar skrup tanpa menggunakan pengunci tambahan. Hanya dikencangkan saja sampai batas maksimal ulirnya, agar shackle terkunci dan tidak terlepas dari bodinya. Bentuk pengunci seperti ini biasa digunakan untuk aplikasi non permanen yaitu aplikasi yang membutuhkan shackle yang dapat dibongkar pasang kembali.

- Tipe G 210

Shackle Crosby G210

Shackle Crosby G-210 ini body atau badanya terbuat dari Baja karbon yang sifatnya sangat kuat, keras dan juga memiliki nilai breaking load yang tinggi. Untuk pemutar skrup / pinnya sendiri terbuat baja alloy yang membuatnya semakin kokoh, jadi anda tidak perlu ragu untuk menggunakan shackle tipe ini untuk kebutuhan lifting dan towing anda.

Jenis pengunci dari shackle crosby tipe ini disebut dengan jenis screw pin. Bentuk pin pengunci ini dirancang dengan pemutar skrup tanpa menggunakan pengunci tambahan. Cara pemasangannya hanya dengan cara dikencangkan saja sampai batas maksimal ulirnya agar shackle terkunci dan tidak terlepas. Bentuk pengunci seperti ini biasanya digunakan untuk aplikasi non permanen yaitu aplikasi yang membutuhkan shackle yang dapat dibongkar pasang kembali.

- Tipe G 2130

Shackle Crosby G2130

Shackle tipe G-2130 ini bodinya atau badannya terbuat dari baja karbon yang telah ditempa. Sifat dari baja karbon ini sendiri adalah kuat, keras dan memiliki nilai breakig load yang tinggi. Pemutar skrup atau pin pengunci shackle tipe ini terbuat dari alloy sehingga membuatnya semakin kokoh, jadi anda tidak perlu ragu untuk menggunakan shackle tipe ini untuk kebutuhan lifting dan towing anda.

Jenis pin pengunci dari shackle ini disebut dengan jenis bolt and nut. Bentuk pin pengunci ini dirancang dengan pemutar skrup, baut dan juga pin pengunci. Seperti anda lihat pada gambar diatas, cara memasangnya adalah dengan memutar skrup sampai batas maksimal dan menguncinya dengan baut. Setelah baut terpasang dengan kencang / erat, maka pin pengunci dapat dimasukkan pada lubang yang ada pada pemutar skrup dan dibengkokkan agar dapat mengunci dengan sempurna. Kelebihan dari shackle tipe G-2130 ini adalah lebih aman digunakan untuk aplikasi lifting dan towing apapun karena tidak mudah terbuka. Tetapi lebih idealnya, shackle ini lebih cocok digunakan untuk aplikasi yang permanen (aplikasi yang tidak membutuhkan shackle yang dapat dicopot pasang) karena seperti yang sudah dijelaskan barusan bahwa pengunci dari shackle ini tidak mudah terbuka sehingga memang cocok untuk aplikasi permanen. Contoh dari aplikasi permanen yang cocok menggunakan shackle tipe G-2130 ini adalah aplikasi offshore.

- Tipe G2150

Shackle Crosby G2150

Shackle Crosby tipe G-2150 ini badannya atau bodynya terbuat dari baja karbon yang ditempa, yang sifatnya sangat kuat, keras dan memiliki nilai breaking load yang tinggi. Sedangkan untuk pemutarnya skrupnya atau pinnya terbuat dari alloy steel yang membuat shackle ini semakin kokoh. Jadi anda tidak perlu ragu untuk menggunakan shackle tipe ini untuk kebutuhan lifting dan towing anda.

Jenis pin pengunci dari shackle crosby tipe ini disebut dengan jenis bolt and nut. Bentuk pin pengunci ini dirancang dengan pemutar skrup, baut dan juga pin pengunci. Seperti anda lihat pada gambar diatas, cara memasangnya adalah dengan memutar skrup sampai batas maksimal dan menguncinya dengan baut. Setelah baut terpasang dengan kencang / erat, maka pin pengunci dapat dimasukkan pada lubang yang ada pada pemutar skrup, kemudian bengkokkan pin penguncinya agar dapat terkunci dengan sempurna. Kelebihan dari shackle tipe G-2150 ini adalah lebih aman digunakan karena tidak mudah terbuka, sehingga cocok untuk aplikasi yang lebih permanen seperti offshore.

Nah, Itu dia tadi Shackle Kualitas Terbaik yang sering digunakan pada berbagai macam kebutuhan di berbagai Industri. Shackle Crosby memiliki Safety Factor yang tinggi sehingga menjamin keselamatan Para pengguna Alat-Alat Rigging seperti Sahckle di Lapangan. Kunjungi Website kami di www.asmarines.com agar kalian mendapatkan Informasi-Informasi menarik seputar Peralatan kebutuhan Kapal Laut dan Industri lainnya.

PT. ANUGRAH SUKSES MARINE
Jl. Cengkeh No. 19 F
Jakarta Barat, 11110 DKI Jakarta
Telp : (021) 691 9595
Whatsapp : 0857 7730 4523 / 0815 1326 1733
Email : marketing@asmarines.com
Website : www.asmarines.com
Youtube : Asmarines Channel

 

02 Maret 2001


hubungi asmarines